Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A02s yang Murah Meriah
Samsung Galaxy A02s telah rilis di Indonesia pada tanggal 4 Januari 2021. Seperti diketahui, smartphone Samsung yang satu ini memiliki keistimewaan karena harganya yang termasuk murah meriah.
Pada sat perilisannya sendiri Samsung Galaxy A02S ini dibandrol mulai dari harga Rp1,8 Juta. Sangat menarik sekali bukan, untuk sebuah smartphone dengan merek terkenal?
Samsung Galaxy A02s merupakan smartphone pertama yang dirilis oleh Samsung pada tahun 2021. Smartphone yang merupakan salah satu bagian dari seri Galaxy A Series ini memiliki spesifikasi yang cukup menarik dan tidak kacang-kacang untuk segmen entry-level satu jutaan.
Seperti apa?
Smartphone ini memiliki empat kamera, di antaranya tiga kamera belakang dengan resolusi kamera utama 13MP, kamera makro 2 MP dan kamera Live Focus 2MP. Ada pula satu kamera depan untuk selfie dengan resolusi 5MP.
Ketiga amera belakang Galaxy A02s ini dibalut memanjang membentuk kapsul sedangkan kamera depannya ditempatkan dalam notch seperti tetesan air dan telihat tersambung dengan bagian bezel atasnya yang tipis.
Baca juga:
- Samsung Galaxy A12, Smartphone Entry-Level Yang Murah Meriah
- Intip Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Bookflex 2, Book ION 2 dan Notebook Plus 2
- Spesifikasi Samsung Galaxy S21 Bocor, Ada S pennya?
Samsung Galaxy A02s ini diotaki oleh chipset Qualcomm Snapdragon 450 dengan dua varian kapasitas RAM dan memori internal sebesar 3GB/32GB serta 4GB/64GB. Smartphone ini memiliki kapasitas baterai 5.000mAh dengan kemampuan fast charging 15Watt.
Sistem operasi yang dijalankan pada smartphone Galaxy A02s ini adalah Android 10 yang merupakan sistem Android keluaran tahun 2019 lalu. Untuk interface, Galaxy A02s dibekali dengan antarmuka One UI yang merupakan antarmuka khas Samsung.
Terdapat tiga pilihan warna untuk Galaxy A02s yang tersedia yaitu Putih, Hitam dan Navy. Untuk harganya smartphone ini dibandrol Rp1,8 juta buat varian RAM 3GB/32GB dan Rp2 juta untuk varian RAM 4GB/64GB.
Untuk pembeliannya, smartphone tersebut dapat dibeli di web Samsung dan beberapa e-commerce terkemuka seperti Shopee, Lazada, Tokopedia dan lain-lain.
Spesifikasi Samsung A02s | |
---|---|
Sistem Operasi | Android 10 |
Chipset | Qualcomm Snapdragon 450 (14nm) |
CPU.GPU | Octacore 1.8 GHz Cortex-A53 Adreno 506 |
RAM | 3GB dan 4GB |
Internal Storage | 32GB (3GB RAM) 64GB (4GB RAM) |
Kamera Depan | 5MP f/2.2 |
Kamera Belakang | 13MP f/2.2 2MP f2.4 (Macro) 2MP f/2.4(Depth Camera) |
Baterai | 5000 mAh Lithium-Polymer Fash Charging 15W |
Layar | 6,5 Inci Tipe PLS IPS 720x1600 pixel (rasio 20:9) |
Warna | Hitam, Putih, Biru |
Material | Plastik dan Glass |
Berat | 196 Gram |
Dari spesifikasinya sih, kelihatannya biasa-biasa saja ya guys, untuk smartphone tahun 2021 ini. Tapi, spesifikasi kan nggak masalah. Ini Samsung!
Posting Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A02s yang Murah Meriah"